Ikan Bakar |
Ikan bakar sangat enak sekali andai dimakan siang hari atau dimalam hari...
Nasi Pake Ikan bakar di Aceh harganya sekitar Rp. 12.000( sudah masuk nasi+kuah), ini ikan biasa seperti bandeng dan Tuna atau tongkol kecil,
Tapi kalo ikan bakar diatasnya lagi biasa di jual Rp. 15.000(nasi+kuah).
Biasa di Restoran Aceh menyediakan Ikan Bakar di siang hari, yaitu untuk makan siang.
Orang Mesir sangat suka dengan ikan bakar, buktinya anda akan mendapatkan warung khusus untuk bakar ikan dengan jenisnya yang terbatas, biasa mereka suka tuna dan mujair.
Orang Mesir membakarnyapun agak berbeda dengan orang indonesia membakarnya, caranya gimana ya? agak susah bilangnya..
Bahan ikan bakar
1 kg ikan3 siung bawang merah
3 siung bawang putih
2 butir kemiri
1 ons gula merah
1 sendok makan asam diencerkan dengan setengah gelas air
3 sendok makan minyak goreng
Garam secukupnya
Cara membuat ikan bakar
Kalo buat ikan bakar, ikannya diusahakan tetap mentah. Kemudian Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri dan garam. Setelah halus masukkan gula merah dan haluskan lagi. Setelah halus masukkan air asam dan minyak goreng. Rendam ikan/ayam dalam bumbu selama 1/2 jam. Setelah itu bakar ikan/ayam tsb sambil dioleskan bumbu sisa rendaman tadi supaya bumbunya tambah meresap.Resep diatas diambil dari -->> http://anekakuliner.com/tag/cara-bakar-ikan
Ini ada resep membakar ikan untuk pemula yang saya kutip dari -->> http://resepmasakan-oke.blogspot.com/2009/07/ikan-bakar-kecap.html
Bahan - bahan :
ikan Gurami / Kakap / Mas ( atau jenis lain yg berdaging putih )
2 sdm jeruk nipis, untuk menghilangkan bau amis
4 sdm kecap manis (atau bisa lebih sesuai selera )
1 sdm margarine
saus sambal (kalau suka pedas)
Bumbu yang dihaluskan:
2 siung bawang putih
2 biji bawang merah
1/2 sdt ketumbar
1/2 sdt merica
1 sdm garam
Cara Memasak :
Ikan dibersihkan isi perutnya, lalu dibelah memanjang dari arah mulut sampai bawah
Lumuri selurh permukaan ikan dengan perasan air jeruk nipis dan garam secukupnya, diamkan selama 10 menit
Panaskan alat pemanggang
Oleskan sebagain sisi Ikan dengan bumbu yang dihaluskan, bakar hingga setengah matang lalu dibalik
Olesi bumbu pada bagian yang lain dari ikan, lalu bakar lagi
Sesekali tambahkan olesan bumbu pada ikan
Oles terus dengan bumbu hingga ikan matang di kedua sisinya
Terakhir beri bumbu olesan pedas ( bila diinginkan ), bakar lagi hingga sesuai dengan tingkat kematangan yang diinginkan
Angkat
Sajikan dengan Nasi Putih dan Sambal